MALANG (SurabayaPost.id) – Lomba menembak yang digelar SIWO PWI Malang Raya bersama KONI dan Pemkot Malang di Lantai 3 Stadion Gajayana Kota Malang, Rabu (27/11/2019) berlangsung seru.
Apalagi Wali Kota Malang Sutiaji dan Ketua KONI Kota Malang Eddy Wahyono ikut hadir dalam acara tersebut. Bahkan dua tokoh tersebut ikut mewarnai lomba menembak tersebut.
Wali Kota Sutiaji memang hanya menembak satu kali tembakan. Namun, tembakan Wali Kota Sutiaji sangat jitu karena tepat sasaran.
“Sudah saya satu kali saja. Kalau lebih dari itu bisa meleset nanti,” kata dia sembari tersenyum dan disambut tawa peserta lomba.
Usai menembak Sutiaji pun berjanji akan memberikan hadiah khusus bagi peserta yang berhasil menembak tepat sasaran. “Yang berhasil menembak seperti saya, nanti saya beri hadiah khusus,” kata dia.
Dia pun berharap lomba menembak Wali Kota Malang Cup ini menjadi agenda rutin tahunan. Sehingga, bisa melahirkan atlet profesional yang handal.
Dalam kejuaraan tersebut keluar sebagai juara pertama Benyamin dari KONI Kota Malang. Juara kedua Tria Adha (Indonesia Time) dan juara ketiga Haryadi (KONI).
Mereka –masing-masing– mendapatkan piala Wali Kota Malang, KONI Kota Malang dan SIWO PWI Malang Raya. Selain itu mendapat hadiah uang tunai dari sponsor.
Sementara itu Ketua PWI Malang Raya M. Ariful Huda mengatakan lomba menembak ini dalam rangka menyambut Porwanas (Pekan Olahraga Wartawan Nasional) 2020. “Porwanas tahun 2020 insyaallah akan dipusatkan di wilayah Malang Raya dan kegiatan ini bagian untuk sosialisasi serta bentuk kesiapan menjadi tempat pelaksanaan,” katanya.
Disampaikan pula ucapan terima kasih pada pendukung kegiatan. Di antaranya Pemkot Malang, KONI Kota Malang, Dispora Kota Malang, Perbakin Kota Malang dan pihak sponsor yang mendukung acara tersebut.
Karena itu dia berharap dua agenda SIWO PWI Malang Raya berikutnya bisa berjalan lancar dan sukses. Yaitu Diskusi Olahraga ‘Pembinaan Atlet Sejak Dini’ pada tanggal 30 Desember 2019 dan pertandingan Bulutangkis PWI Cup II pada 8 Desember 2019.
Sebagaimana diketahui lomba menembak yang digelar SIWO PWI Malang Raya bersama KONI dan Pemkot Malang itu berlangsung seru dan meriah. Sekitar 85 wartawan ikut lomba yang memperebutkan Piala Wali Kota Malang itu.
Semua itu juga tak lepas dari dukungan Ketua KONI Kota Malang Eddy Wahyono. Selain itu Dewan Penasehat SurabayaPost.id, Yoga Adhinata yang mendukung pendanaan kegiatan tersebut.
“Dukungan itu kami berikan sebagai bentuk kepedulian terhadap pengembangan cabor di Kota Malang, terutama menembak, agar ke depannya cabor ini semakin dikenal oleh masyarakat serta semakin berprestasi di berbagai event, baik regional, nasional, bahkan internasional, ” kata Yoga yang juga pengurus KONI Kota Malang. (lil)
Leave a Reply