MALANG (SurabayaPost.id) – Paslon jalur independen Pilbup Malang, Heri Cahyono mengaku lega. Itu setelah dinyatakan negatif Covid-19 di RSSA Malang, Jumat (2/10/2020).
Heri Cahyono yang akrab disapa HC ini patut merasa lega. Itu mengingat sebelumnya sempat dikabarkan positif terpapar Covid-19. Sehingga Calon Bupati (Cabub) Malang yang mengusung tagline Malang Jejeg tersebut harus menjalani swab hingga dua kali.
“Alhamdulillah saya negatif Covid-19. Saya sudah melakukan tes Swab dua kali di RSSA ini,” ucapnya.
Pelaksanaan tes Swab tersebut, lanjut Sam HC, dilakukan pada Selasa (29/9) dan Rabu (30/9) kemarin. Sedangkan Kamis (1/10/2020), dirinya langsung mengikuti tes tulis psikologi dan wawancara sebagai proses tahapan pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kabupaten Malang yang akan digelar 9 Desember 2020 mendatang.
“Hasil dari tes Swab kemarin, dua-duanya negatif. Hari ini Alhamdulillah nggak ada kendala, wong kita murid yang cerdas,” katanya, sambil tertawa.
Setelah melakukan tes tulis psikologi dan wawancara, tambah Sam HC, dirinya bersama Gunadi Handoko akan mengikuti tes kesehatan. Tes tersebut dilaksanakan pada Jumat (2/10/2020).
“Dalam pelaksanaan tes kesehatan besok, saya biasa-biasa saja, nggak onok (Gak ada) persiapan khusus. Pingin ngetrail sakjane rek. (Sebenarnya ingin ngetrail),” terangnya sambil tertawa, dan diikuti gelak tawa awak media.
Akan tetapi, imbuh Sam HC, pihak RSSA menyarankan untuk melakukan puasa. Hal itu harus dilakukan hingga menjelang tes kesehatan. (lil)
Leave a Reply