Irwasum Polri Pastikan Pengamanan Gereja di Kota Malang Berjalan Lancar

MALANG KOTA (SurabayaPost.id)–Irwasum Polri Komjen Pol Agung Budi Maryoto didampingi Wakapolda Jatim Brigjen Pol Slamet Hadi Supraptoyo, Kapolres jajaran Malang Raya dan Forkopimda Kota Malang melaksanakan pengecekan langsung ke Gereja Katedral jl. Buring No.60 Kel. Oro- Oro Dowo Kec. Klojen Kota Malang, Jumat (24/12/2021 ). Rombongan diterima langsung oleh Keuskupan Malang MGR.Henricus O.Carm

Rombongan Irwasum Polri mengecek persiapan gereja dalam menjalankan perayaan ibadah Natal 2021 antara lain penggunaan aplikasi peduli lindungi, kapasitas jemaat gereja yang mengikuti ibadah serta protokol kesehatan yang diterapkan.

Uskup menyampaikan jemaat di gereja yang mengikuti kegiatan ibadah berjumlah maksimal 350 orang dan penerapan protokol kesehatan sangat ketat diterapkan. Begitupun scan barcode peduli lindungi sudah terpasang di depan gereja.

Tampak rombongan Irwasum dan Forkopimda Kota Malang menyapa dan mengucapkan selamat Natal tahun baru kepada para jemaat Gereja Katedral

Selanjutnya rombongan meninggalkan gereja Katedral jl. Buring No.60 Kec. Klojen Kota Malang, dan melanjutkan mengunjungi pos pelayanan Ijen

Jemaat gereja Katedral yang sedang menunggu Misa Natal merasa diperhatikan dan dalam menjalankan ibadah misa Natal merasa tenang dan terlindungi dengan adanya pengamanan yang di berikan dari Polri dan TNI.

“Kami bisa menjalankan ibadah misa Natal dengan tenang dan terlindungi dengan adanya pengamanan yang di berikan dari Polri dan TNI.” Ungkap salah seorang jemaat. (Lil)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.