MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Kunjungan kerja (Kunker) ke Polresta Malang Kota, Tim Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPan-RB), apresiasi aplikasi “Jogo Malang Presisi” Jumat (02/08/2024).
Apresiasi itu diberikan saat tim KemenPan-RB meninjau langsung inovasi berkelanjutan pelayanan publik unggulan Polresta Malang Kota, yakni aplikasi Jogo Malang Presisi.
Asisten Deputi Koordinasi dan Fasilitasi Strategi Kementerian PANRB, Dr. Ajib Rachmawanto, M.Si, mengungkapkan kekagumannya terhadap inovasi yang telah diciptakan oleh Polresta Malang Kota.
Menurutnya, aplikasi Jogo Malang Presisi merupakan contoh nyata dari upaya pemerintah dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik.
“Aplikasi Jogo Malang Presisi ini sangat menarik dan memiliki potensi besar untuk direplikasi di daerah lain”
“Kami melihat bahwa Polresta Malang Kota telah berhasil menciptakan inovasi yang berkelanjutan dan memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat,” ujar Ajib.
Aplikasi Jogo Malang Presisi merupakan sebuah platform digital yang mengintegrasikan berbagai layanan kepolisian, seperti pengaduan masyarakat, laporan kehilangan dan permintaan bantuan.
“Melalui aplikasi ini, masyarakat dapat dengan mudah mengakses layanan kepolisian kapan saja dan di mana saja.” Jelasnya.
Salah satu keunggulan dari aplikasi ini adalah kecepatan respon dari petugas kepolisian dalam menangani laporan masyarakat. Selain itu, aplikasi ini juga dilengkapi dengan fitur pelacakan lokasi kejadian sehingga petugas dapat dengan cepat tiba di lokasi kejadian.
“Kami berharap aplikasi Jogo Malang Presisi dapat terus dikembangkan dan disempurnakan. Salah satu saran kami adalah dengan mempercepat pengolahan data melalui kodefikasi,” tambah Ajib.
Kodefikasi merupakan proses mengubah data menjadi kode atau simbol yang lebih sederhana. Dengan menggunakan kodefikasi, data dapat diolah dan dianalisis dengan lebih cepat dan efisien.
Sementara itu, Kapolresta Malang Kota, Kombes Pol Budi Hermanto, S.I.K., M.Si, menyampaikan terima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh Kementerian PANRB.
“Polresta Malang Kota akan terus berbenah dan berupaya meningkatkan kualitas pelayanan publik yang terbaik, terutama layanan bagi Kelompok Rentan,” Pungkas perwira tanah yang akrab disapa Buher tersebut. (**)