Libur Panjang, Satlantas Turunkan Ratusan Personil Antisipasi Kemacetan

Kasatlantas Polresta Malang Kota, AKP Ramadhan Nasution memantau kepadatan arus lalu lintas di Fly over Arjosari dan Triffic light jalan A Yani, Blimbing.

MALANG (SurabayaPost.i) – Satlantas Polresta Malang Kota mengerahkan ratusan personilnya. Itu guna mengatur kepadatan lalu lintas (lalin) selama hari libur panjang (long week end).

Kepadatan lalin diprediksi meningkat sejak Rabu (19/8/2020) malam. Sedangkan arus balik diprrdiksi pada Minggu (23/8/2020) malam.

Kasatlantas Polresta Malang Kota, AKP Ramadhan Nasution menjelaskan, ada beberapa titik lokasi untuk mengamankan arus keluar-masuk wisatawan yang datang dari luar ke Kota Malang. Pengamanan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi adanya penumpukan kendaraan yang terjadi.

Kasatlantas Polresta Malang Kota, AKP Ramadhan Nasution

“Kami menurunkan sebanyak 164 personel untuk melakukan pengamanan. Sampai hari ini, meningkatnya arus lalu lintas mencapai 30 – 50 persen dari dari biasanya,” tutur Ramadhan, Jumat (21/8/2020).

Menurut dia, meningkatnya volume kendaraan didominasi wisatawan yang hendak menuju Kota Batu dan Malang Selatan. “Kami melakukan pengamanan di kawasan Jalan Ahmad Yani, Jalan Borobudur, Jalan Soekarno-Hatta dan kawasan arjosari (perbatasan dengan karanglo),”lanjut dia.

Berdasarkan pantauan, Rama sapaan akrab Kasatlantas mengungkapkan, para wisatawan tersebut kebanyakan menuju ke arah Kota Batu dan Malang Selatan. Sebab, Kota Malang sebagai lintasan untuk menuju tempat wisata tersebut.

Untuk itu, pihaknya juga sudah mengantisipasi dengan menambah durasi lampu hijau traffic light yang diperkirakan terjadinya penumpukan kendaraan, salah satunya di di traffic light jalan Ahmad Yani dan Borobudur.

Selain itu, untuk arus balik, pihaknya juga sudah berkoordinasi dengan Polsek Karanglo, Kabupaten Malang, untuk mengatur durasi traffic light ketika nanti terjadi penumpukan kendaraan wisawatan saat balik dari arah Kota Malang.

“Kebetulan traffic light-nya bisa diatur manual. Jadi ketika akan masuk tol (Singosari) itu lampu hijaunya akan diperpanjang,” katanya.

Untuk itu, Rama pun menghimbau agar wisatawan mentaati tata tertib berlalu lintas, menerapkan protokol kesehatan, physical distancing dan menggunakan masker. “Berhati – hatilah di jalan. Semoga selamat sampai tujuan,” tutupnya. (lil)

Baca Juga:

  • Revitalisasi Da’wah Politik
  • Coah Dr Fahmi Jawab,Kenapa Banyak Tokoh Hatinya Gampang Menyatu
  • Dihampiri Hidrometeorologi, Puluhan Rumah Warga di Madiun Hancur
  • Keindahan Cinta di Spirit Gilang Gemilang
  • Rocky Gerung : Camp King Sulaiman Asah Pikiran
  • Master MEP : Guru Jangan Terpaku Rutinitas Tak Bernyawa
  • Disiplin Batin Menjadi Kekuatan Bisnismen
  • Warga Gresik Jadi Korban Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang
  • DeDurian Park Ikuti Jelajah Indonesia Gemilang
  • Coach Dr Fahmi Komisaris Utama DeDurian Park
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.