Melalui Pasar Ramadhan, Pemkot Malang Gelar Program Pangan Bersubsidi

Walikota Malang, H Sutiaji didampingi Sekda Kota Malang, Erik Setyo Santoso hadir dalam acara Program pangan bersubsidi yang digelar di halaman Kantor Kecamatan Lowokwaru (ist)
Walikota Malang, H Sutiaji didampingi Sekda Kota Malang, Erik Setyo Santoso hadir dalam acara Program pangan bersubsidi yang digelar di halaman Kantor Kecamatan Lowokwaru (ist)

MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Melalui pasar Ramadhan, Pemerintah Kota (Pemkot) Malang menggelar program pangan bersubsidi, Selasa (12/04/2022). Kegiatan yang digelar di halaman Kantor Kecamatan Lowokwaru itu, sebagai langkah untuk memastikan pengendalian ketersediaan, distribusi dan stabilisasi harga bahan pokok, khususnya Ramadhan dan Idul Fitri 2022.

Program pangan bersubsidi ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Pemkot Malang kepada masyarakat untuk mendapatkan bahan pangan berkualitas dengan harga terjangkau dan untuk mendukung ketahanan pangan Kota Malang, sekaligus mengendalikan inflasi.

Kegiatan tersebut juga merupakan bentuk kepedulian perusahaan-perusahaan, perbankan, perguruan tinggi, BUMN dan BUMD untuk ikut serta mendukung pemulihan ekonomi di Kota Malang.

Walikota Malang, H Sutiaji didampingi Sekda Kota Malang, Erik Setyo Santoso memantau kualitas bahan pokok di Pasar Ramadhan, Program pangan bersubsidi. (ist)
Walikota Malang, H Sutiaji didampingi Sekda Kota Malang, Erik Setyo Santoso memantau kualitas bahan pokok di Pasar Ramadhan, Program pangan bersubsidi. (ist)

Walikota Malang, H Sutiaji berkesempatan hadir meninjau kegiatan tersebut. Ia mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan karena adanya fluktuasi permintaan bahan pokok. Sehingga Pemkot Malang menggelar acara tersebut guna membantu masyarakat dan sekaligus mengendalikan inflasi daerah.

“Saya berharap, dengan adanya kegiatan ini tidak terjadi panic buying yang akan menyebabkan semakin langkanya bahan pokok” jelasnya.

Lebih lanjut, Walikota Sutiaji juga menyampaikan ucapan terima kasih pada pihak-pihak yang telah turut serta dalam penyelenggaraan kegiatan ini.

H Sutiaji menyerahkan bahan pokok ke warga Kecamatan Lowokwaru dalam rangka program pangan bersubsidi
H Sutiaji menyerahkan bahan pokok ke warga Kecamatan Lowokwaru dalam rangka program pangan bersubsidi

Seperti kita ketahui, program pangan bersubsidi ini diikuti oleh Perumda Tunas, Perumda Air Minum Tugu Tirta Kota Malang, PT. BPR Tugu Artha Sejahtera (PERSERODA), Asosiasi Pusat Perbelanjaan Indonesia (APPBI), Himpunan Bank-bank Milik Negara (HIMBARA), Forum Tanggung Jawab Sosial Perusahaan (TSP), Perguruan Tinggi, Pertamina dan Bulog Sub Divre Malang.

“Nilai bahan pokok yang diberikan sebesar Rp. 150.000 dengan subsidi Rp. 50.000; jadi masyarakat hanya membayar Rp. 100.000 untuk mendapatkan bahan pangan yang berkualitas. Pada kesempatan ini, akan diserahkan sejumlah 660 paket” tutur Sutiaji.

Kedepan, kegiatan ini juga akan dilakukan di 4 kecamatan lainnya di Kota Malang dan pelaksanaannya sampai akhir bulan ramadhan. (lil)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.