Sambut HUT, Satlantas Bagikan Alqur’an dan Bersih-bersih Masjid

Kasatlantas AKP Ramadhan Nasution menyerahkan alquran ke takmir masjid Jami' NU dalam rangka Bhaksos menyambut HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke - 65.

MALANG (SurabayaPost.id) – Satlantas Polresta Malang Kota (Makota) memberi bantuan Alqur’an ke Masjid Jami’ NU di Jalan Ahmad Yani, Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur, Jumat (4/9/2020). Selain itu, melakukan penyemprotan disinfektan dan bersih – bersih di masjid.

Menurut Kasatlantas Polresta Malang Kota AKP Ramadhan Nasution kegiatan itu merupakan rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu Lintas Bhayangkara ke-65. “Kami melakukan bakti sosial,” kata dia.

Bakti sosial itu, kata dia, dengan memberikan bantuan Alquran dan membersihkan masjid. Mengingat, Masjid Jami’ NU ini lokasinya terdekat dari salah satu pos polisi lalu lintas.

Kegiatan tersebut lanjut Rama, sapaan Ramadhan Nasution akan terus dilakukan ke masjid yang lokasinya dekat dengan pos polisi. Rencananya, baksos akan berlangsung hingga 22 Desember mendatang.

“Semoga kehadiran Satlantas akan semakin bermanfaat bagi masyarakat. Lebih khusus terkait pengaturan lalu lintas. Selain itu, semoga apa yang kami lakukan bisa bermanfaat bagi jamaah masjid ini, hingga untuk kedepannya,” lanjut kasatlantas.

Dari pantauan dilokasi, belasan anggota Satlantas usai menunaikan ibadah sholat Asyar di Masjid tersebut, tampak diantara mereka langsung berbagi tugas. Diantara anggota Satlantas itu ada yang menyapu halaman masjid.

Salah satu Polwan Satlantas, Aipda Wida bersama Bripka Wasito tampak membersikan halaman luar Masjid

Selain itu ada yang membersihkan lantai masjid dan menata letak buku bacaan yang berada di rak sebelah utara masjid. Sebagian lainnya, membersihkan sampah di luar masjid. Ada pula yang menyemprotkan desinfektan di sekitaran masjid.

Sementara itu, Sekretaris Takmir Masjid Jami’ NU Kota Malang H Sukandar menyampaikan terima kasih atas bantuan Satlantas Polresta Malang Kota. “Semoga di ulang tahun ini lebih aktif dalam mengatur lalu lintas sehingga pengguna jalan bisa lebih tertib dan patuh,” terangnya. (lil)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.