Unidha Serahkan Dana Hibah dari Pemkot Untuk Mahasiswa

Mahasiswa Unidha Malang menandatangani berita acara penerimaan bantuan dari Pemkot Malang melalui Kampus Unidha

MALANG (SurabayaPost.id) – Universitas Wisnuwadhana (Unidha) Malang menyalurkan dana hibah Covid-19 dari Pemerintah Kota (Pemkot) Malang. Penyaluran dana hibah berupa uang tunai itu, diserahkan langsung kepada ribuan mahasiswa Unidha, Jumat (24/7/2020).

Rektor Unidha Malang, Prof Dr H. Sukowiyono SH, mengatakan, proses verifikasi cukup panjang. Itu karena bersumber dari APBD Kota Malang.

“Ya, akhirnya hari ini dilakukan penyerahan bantuan langsung ke mahasiswa. Tentunya, dengan berbagai tahapan verifikasi yang dilakukan,” terang Rektor, saat penyerahan bantuan, Jumat (24/07/2020).

Mahasiswa Unidha menunjukan bukti surat penerimaan bantuan dari Pemkot Malang di Kampus Unidha

Sebelumnya, pihak kampus memang mengajukan para mahasiswanya untuk mendapatkan bantuan. Dari 60 perguruan tinggi di Kota Malang,saat ini, hanya 17 kampus yang diterima dan memenuhi syarat untuk mendapatkan bantuan.

“Tahapannya cukup banyak. Pada awalnya, kami memang diundang, untuk koordinasi. Kemudian verifikasi mahasiswa sesuai nama dan alamat. Untuk mahasiswa dari luar Malang, harus dipastikan bahwa yang bersangkutan tidak mendapatkan bantuan dari Pemda daerah asalnya,” terang Ketua LPPM Wisnuwardhana, Dr Eny Dyah Yuniwati SPMP.

Yang pasti, lanjut Eny, harus mengajukan proposal. Sehingga kalau disetujui, bisa dilanjutkan ke tahapan selanjutnya. Ia mengaku, pihak Unidha memang mengajukan 1.020 mahasiswanya. Dan melalui beberapa tahapan, akhirnya bisa dicairkan.

Rektor Unidha Malang, Prof Suko Wiyono beserta civitas akademika pose bersama usai penyerahan bantuan diaula Unidha Malang

“Untuk proses selanjutnya, kami koordinasi dengan Dinas Sosial. Ya, kami mengikuti cara alurnya. Namun, Alhamdulillah, akhirnya mendapatkan dana sekitar 204 juta. Untuk setiap mahasiswa, mendapatkan uamg tunai Rp. 200 ribuan. Dan mulai hari ini, kami serahkan,” lanjut Eny yang juga ketua Satgas Covid 19 Unidha ini.

Sementara itu, salah satu mahasiswa Fakultas Pertanian jurusan Agribisnis dari Manggarai, Maria dari Nusa Tenggara Timur mengaku sangat bersyukur atas bantuan ini.

“Kami ucapkan terima kasih kepada pihak kampus dan pihak lainya atas bantuan ini. Sejak Covid 19, kami memang tidak pulang kampung,” terangnya. (lil)

Baca Juga:

  • Revitalisasi Da’wah Politik
  • Coah Dr Fahmi Jawab,Kenapa Banyak Tokoh Hatinya Gampang Menyatu
  • Dihampiri Hidrometeorologi, Puluhan Rumah Warga di Madiun Hancur
  • Keindahan Cinta di Spirit Gilang Gemilang
  • Rocky Gerung : Camp King Sulaiman Asah Pikiran
  • Master MEP : Guru Jangan Terpaku Rutinitas Tak Bernyawa
  • Disiplin Batin Menjadi Kekuatan Bisnismen
  • Warga Gresik Jadi Korban Tragedi Stadion Kanjuruhan Malang
  • DeDurian Park Ikuti Jelajah Indonesia Gemilang
  • Coach Dr Fahmi Komisaris Utama DeDurian Park
  • Be the first to comment

    Leave a Reply

    Your email address will not be published.