Ruang Kerja Kadishub Batu Bisa Pantau Kerja Jukir

BATU ( SurabayaPost.id ) – Diruang kerja Kepala Dinas Perhubungan Kota Batu, Imam Suryono ada layar monitor CCTV yang terhubung dibeberapa titik lokasi parkir yang ada di Kota Batu.

Ini, diketahui Surabayapost.id, Jumat ( 31/12/2021).Disitu terlihat Imam Suryono sedang konsen melihat layar monitor CCTV diruang kerjanya.

Meski begitu, Imam saat ditanya terkait layar monitor CCTV tersebut, dipusatkan dibeberapa titik  lokasi parkir dan berapa jumlah titik – titiknya, Imam enggan menjelaskan.

” Apa ini hanya sebatas layar TV saja untuk hiburan,” cetus Imam singkat sembari mematikan layar monitor CCTV nya.

Sementara itu, berdasarkan sumber infornasi yang tidak mau disebut namanya, layar monitor CCTV tersebut, terhubung dibeberapa titik lokasi parkir yang ada di batu.

“Disitu terlihat jelas lalu lalang kendaraan yang sedang parkir.Ada berapa jumlahnya setiap menit setiap jam.Lalu keluar masuk nya kendaran terpantau dengan jelas ,” kata sumber ini.

Lantas, kata dia, aktivitas jukir tersebut, terlihat jelas dan langsung terekam secara otomatis.

” Nanti tinggal mencocokkan setiap hari ada berapa kendaraan yang parkir dan berapa pendapatan retribusinya,” jelasnya.

Itu, jelas dia, untuk mengantisipasi kebocoran retribusi parkir yang selama ini belum termonitor.

” Ya, semoga dengan adanya CCTV ini semua bisa berhati – hati dan besaran target pedapatan retribusi parkir ditepi jalan bisa tercapai,” harapnya ( Gus) 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.