MALANGKOTA (SurabayaPost.id) – Usai menjadi Inspektur upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tanggal 1 Oktober 2023 di Balaikota Malang, Pj. Walikota Malang menggelar acara tasyakuran dan doa bersama di Rumah Jabatan Walikota Malang.
Tasyakuran dan Doa bersama ini digelar selain bertepatan dengan momen Hari Kesaktian Pancasila, juga dalam rangka mulai menempati rumah Jabatan Walikota Malang.
Hadir dalam acara ini antara lain jajaran Forkopimda Kota Malang, Sekretaris Daerah Kota Malang beserta seluruh jajaran perangkat daerah Pemerintah Kota Malang, perwakilan jamaah masjid sekitar. Dalam kesempatan ini turut hadir pula plh. Sekretaris Daerah Kabupaten Malang didampingi beberapa kepala perangkat daerah.
Selain panjatan doa, dalam acara ini Pj. Walikota Malang Dr. Ir. Wahyu Hidayat, MM beserta istri juga melakukan pemotongan tumpeng yang secara simbolis diberikan kepada perwakilan yang hadir, dan diakhiri dengan silaturahmi dan ramah tamah.
Rangkaian acara ini digelar dengan harapan semakin memperkuat silaturahmi dan keakraban, juga sebagai salah satu penanda “kulo nuwun” dalam melaksanakan tugas sebagai penjabat Walikota Malang. (*)
Leave a Reply