Banyak Kader Jadi Pemimpin, PP Gelar Syukuran 

Beberapa anggota DPRD Batu yang disuapin Ketua MPC Ormas PP Kota Batu dalam acara syukuran..  

BATU (SurabayaPost.id) – Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kota Batu, menggelar acara syukuran di Jambuluwuk Convention & Resort Hall Batu, Kota Batu, Senin (16/12/2019) malam. Syukuran itu digelar karena banyak kader PP Kota Batu yang menjadi pemimpin.  

Acara syukuran itu dihadiri ratusan jader PP dari  enam Pimpinan Anak Cabang (PAC). Yakni dari tiga Kecamatan di wilayah Kota Batu dan tiga Kecamatan, di wilayah Malang Barat, Kabupaten Malang. Mereka tumplek blek berbaur jadi satu dengan hikmat.

Menurut Ketua MPC PP Kota Batu Endro Wahyu yang sapaan akrabnya H Hendro ini, kader – jader PP tidak kemana mana. Nanun, tegas dia, ada dimana mana. 

Beberapa Kades dan Direktur Perumdam Kota Batu yang anggota PP Kota Batu.

Bahkan kata dia,  dari yang bukan siapa – siapa sampai menjadi siapa – siapa. Semua itu kata dia  karena campur tangan Allah SWT. 

“Kader – kader PP sangat kompleks dan heterogen. Berawal dari bukan siapa – siapa sampai menjadi siapa – siapa, itu semua karena doa serta bisa merawat keutuhan organisasi,” kata dia. 

 Berangkat dari situ pula, jelas dia,   kader – kader PP pada akhirnya tersebar di berbagai tempat. “Ada  yang bertugas sebagai Kades dan Legislatif maupun di eksekutif serta ada yang menekuni profesinya, baik itu wartawan atau  pengacara,” kata H Hendro.

Menariknya, H Hendro dalam organisasi tersebut mencerminkan kebersamaannya. Itu setelah memotong nasi tumpeng yang ditaruh satu ajang.

 Selanjutnya mulai dari para Kades dan para anggota dewan serta Direktur Perumdam Kota Batu; disuapin nasi tumpeng. Mereka disuapi  secara bergilir.

“Sebuah kekompakan dan kebersamaan, mereka saya suapin satu persatu,dalam satu ajang dan satu sendok secara bergantian,”  tegasnya.

Dengan begitu , tegas dia, semua itu tak lepas selain bisa menjaga kerukunan diorganisasi dan mereka juga saling mendoakan antara Kader satu dengan yang lainnya.

“Ya , dari beberapa anggota dewan Kota Batu, dari politisi partai Gerindra, Golkar, dan PKB. Bahkan  dari beberapa para Kades, termasuk Direktur Perusahaan Daerah Air Minum (Perumdam) Among Tirto, Kota Batu Eddy Sunaedy, ini semua kader – kader PP,” tandasnya.

Lantas, tandas dia , diajang silaturahmi tersebut, menurutnya agar tetap terjaga dan semakin kukuh di tubuh ormas PP. “‘Ormas PP bertambah kuat serta kokoh,” pungkasnya (Gus).

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.