MOJOKERTO KOTA (SurabayaPost.id) – Memasuk hari ketiga Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) VIII Jatim tahun 2023, Cabang Olahraga (Cabor) Biliar Kota Malang Berhasil membukukan 2 medali emas 2 perak dan 1 perunggu.
Dua emas itu diraih atlet Veronica Putri dan Nabila Tasya Kamila di kategori Ganda putri bola 9 serta kategori Double Snooker full red Putra atas nama Jose Alfonso Santoso dan Akbar pada Sabtu (09/09/2023) dan Minggu (10/09/2023) di gedung Ion Poll and Cafe, Kota Mojokerto, Jawa Timur.
Sedangkan Perak diraih atlet Enjelika Fitri pada laga kategori bola 10 putri single dan Ronald Rizki Romanisi pada kategori Senggel bola 10 putra. Sementara untuk perunggu diraih Louis Michael Gunawan pada kategori bola 10 putra single.
Assisten Pelatih tim Cabor Biliar Kota Malang, Bagus Setyo Irawan mengatakan, lima medali yang diraih oleh ke lima atlet itu, merupakan suatu kebanggaan Persatuan Olahraga Biliar Seluruh Indonesia (POBSI) Kota Malang, karena atletnya dapat menyingkirkan para lawan dan bermain apik sehingga berhasil menyumbang medali untuk Kota Malang.
“Alhamdulillah, sejak awal tanding pada Sabtu (09/09/2023) hingga hari ini, tim kami membukukan 2 emas 2 perak dan 1 Perunggu,” ucap Bagus Setyo Irawan, Senin (11/09/2023) siang.
Menurutnya, dengan menurunkan 15 atlet, Bagus optimis Cabor Biliar mampu menorehkan 6 medali emas. Target itu meningkat dibanding perolehan pada ajang Porprov VII lalu dengan 5 medali emas.
“Atlet andalan yang digadang meraup medali emas yakni, Enjelika, Louis Michael, Rifqi Mubarok, Ronald serta Supratama Aprilius,” jelasnya.
Bagus pun mengaku bersyukur dengan perolehan lima medali yang didapatkan hingga hari ketiga Porprov VIII ini. Menurut dia, hal itu tidak lepas dari dukungan Pemerintah Kota (Pemkot) Malang, KONI Kota Malang dan masyarakat.
Sebagai informasi, pada ajang Porprov VIII Jatim tahun 2023 ini, Cabor Biliar menurunkan 15 atlet andalannya, terdiri dari 9 atlet putra dan 6 atlet putri. Atlet yang diturunkan sebagian besar merupakan wajah lama yang melalang buana di setiap kejuaraan. Termasuk 7 atlet Biliar yang menorehkan prestasi di ajang Porprov VII tahun 2022 lalu.
Bagus pun berharap, target yang diraih Cabor Biliar Kota Malang di Porprov VI tahun 2019, Porprov VII tahun 2022 dan Porprov VIII Jatim tahun 2023 ini, target juara umum tetap dipertahankan.
Sampai berita ini diturunkan, pertandingan di cabor biliar masih berlangsung. Tim biliar Kota Malang sebagian besar masih bertanding dibabak penyisihan dan semifinal. (Lil)
Leave a Reply