
SURABAYA (SurabayaPost.id) – Untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) Pengurus Persatuan Air Minum Seluruh Indonesia (Perpamsi) Daerah Jawa Timur, menggelar pendidikan dan pelatihan (Diklat) manajemen air minum tingkat muda. Diklat tersebut dihelat di Hotel Elmi, Surabaya, Selasa (10/12/2019).
Diklat tersebut digagas Perpamsi Jatim. Itu melibatkan 48 peserta dari 38 Kota dan Kabupaten se Jatim.
Menurut Ketua Panitia Pelaksana Diklat Eddy Sunaedy ST, MAP, hal itu untuk meningkatkan SDM PDAM. “Sehingga mereka memiliki kemampuan yang lebih handal,” kata Eddy Sunaedy yang juga Direktur Utama Perusahaan Air Minum Daerah (Perumdam) Kota Batu.
Seluruh peserta itu kata mantan aktivis LIRA ini, mengikuti Diklat selama 4 hari. Itu terhitung mulai hari ini dan akan berakhir pada Jumat (13/12/2019).
“Mereka bakal digembleng oleh pengajar yang profesional dan baik. Itu mulai dari BPKP, akademisi, dinas tenaga kerja Provinsi Jawa Timur dan profesional wartawan,” paparnya.
Harapannya kata dia, agar SDM PDAM memiliki kemampuan yang handal, kuat dan cerdas. Semua itu menurutnya sebagai modal utama dalam melaksanakan tugas di PDAM masing – masing.
Makanya, kata dia, di akhir pelatihan nanti akan ada uji kompetensi (UK). “Nah, ujian itu akan dilakukan LSP – AMI Jakarta,” tandasnya.
Karena itu kata dia, Diklat tersebut menjadi agenda rutin setiap tahun. “Untuk itu yang ditingkatkan tidak hanya di tingkat muda, tapi l ada tingkat utama,” pungkasnya. (Gus)
Leave a Reply