Kumpulkan Netizen, Polda Ajak Jaga Jatim dan Indonesia 

Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Frans Barung Mangera

BATU  (SurabayaPost.id) – Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Timur (Jatim) mengumpulkan ratusan Netizen dari wilayah hukum Polres / Polresta di Jawa Timur. Mereka dikumpulkan  di kawasan Hotel Purnama, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jumat (27/09/2019).

Mereka diajak untuk ikut menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Jatim dan Indonesia. Makanya, acara tersebut dikemas dengan titel  “Kumpul Bareng Polda Jatim dengan Netizen Jawa Timur untuk memviralkan #jogojawatimur dan #jogoindonesia

Kepala Bidang Humas Polda Jawa Timur, Kombes Pol Frans Barung Mangera hadir langaung di acara tersebut. Ia menjelaskan, acara kumpul netizen dianggap penting bagi Polda.

Para netizen dari seluruh Polres dan Polresta di seluruh Jatim saat mengikuti acara pembukaan Kumpul Bareng Polda Jatim di Hotel Purnama Kota Batu

“Kumpul netizen menjadi penting bagi Polda Karena saat ini menghadapi penggiringan opini lewat medsos. Ironisnya, cenderung ke arah negatif bahkan berpotensi perpecahan,” tutur Barung saat membuka acara.

Untuk itu lanjutnya, para netizen dalam binaannya, bisa konsisten untuk menjaga marwah opini di ruang publik lingkup cyber. Menurutnya, netizen bisa menjadi kunci kepedulian negara kesatuan Republik Indonesia, untuk membangun dalam rangka memberikan informasi yang sebenarnya.

“Peran netizen, mereka yang bersama sama dengan penggiat cyber, untuk melawan hoax, melawan kebencian dan scara di dunia cyber,” lanjut Barung.

Dari kiri Kasubbag Humas Polres Malang, AKP Ainun Juariyah, Kasubbag Humas Polres Batu, Ipda Ivandi Yudhistiro serta Kasubbag Polres Malang Kota, Ipda Ni Made Seruni Marhaeni

Sementara itu, Humas Polres Malang Kota, Ipda Ni Made Marhaeni menjelaskan bahwa  para netizen sangat membantu patroli keamanan dunia cyber. Tentunya lanjut Marhaeni, hal itu sangat membantu menciptakan situasi yang sejuk, aman dan kondusif.

” Yang hadir disini masing masing Polres membawa 10 orang perwakilan,” tutur Marhaeni saat dikonfirmasi bersama Kasubbag Humas Polres Malang, AKP Ainun Juariyah dan Kasubbag Humas Polres Batu, Ipda Ivandi Yudhistiro. (lil/gus) 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.