Wartawan SurabayaPost Juara Lomba Jurnalistik

Wartawan SurabayaPost.id, Agus Susanto menerima hadiah dari Rektor IKIP Budi Utomo Malang, Dr H Nurcholis Sunuyeko MSI, sebagai juara pertama dalam lomba jurnalistik kategori media online.
Wartawan SurabayaPost.id, Agus Susanto menerima hadiah dari Rektor IKIP Budi Utomo Malang, Dr H Nurcholis Sunuyeko MSI, sebagai juara pertama dalam lomba jurnalistik kategori media online.

MALANG (SurabayaPost.id) – Wartawan SurabayaPost.id, Agus Susanto sukses meraih juara pertama dalam lomba jurnalistik yang digelar IKIP Budi Utomo (IBU) Malang, Jawa Timur. Kesuksesan tersebut diumumkan di Hotel Gajahmada, Kota Malang, Rabu (27/3/2019).

Agus Susanto meraih juara peringkat pertama dalam kategori media online. Untuk juara kedua diraih Yosef Naiobe dari zonanusantara.com. Sedangkan peringkat ketiga diraih Sandra, wartawan Radarmalang.id (Jawa Pos).

Sementara pada kategori media cetak, juara pertama diraih Dedik dari Duta Masyarakat. Juara kedua adalah Rahardi dari MemoX. Sedangkan juara ketiga Benny Indo dari Harian Surya.

Untuk kategori media televisi, juara pertama digondol Arief Masbuchin dari TV RI. Juara kedua adalah Ahmad Amin dari Gajayana TV. Sedangkan juara ketiga adalah Tutus Sugianto dari NetTV.

Para juara itu tidak hanya mendapatkan uang tunai dan sertifikat. Namun, juga berhak untuk beasiswa Strata Dua (S2) atau program magister di IBU Malang.

Mereka ditetapkan sebagai para juara oleh tim juri yang sangat kompeten dan independen. Tim juri tersebut merupakan wartawan senior serta kawakan.

Untuk juri media online adalah Yunanto (wartawan senior) dan Rizal (wartawan senior). Juri media cetak Suyitno dan Aries (Suara Pembaruan). Sedangkan media televisi jurinya adalah Eddy (TVOne) dan Amin Tohari (wartawan senior).

Rektor IKIP Budi Utomo Malang Dr H Nurcholis Sunuyeko menyerahkan piagam penghargaan pada juri Yunanto dan juri lainnya.
Rektor IKIP Budi Utomo Malang Dr H Nurcholis Sunuyeko menyerahkan piagam penghargaan pada juri Yunanto dan juri lainnya.

Rektor IKIP Budi Utomo Malang, Dr H Nurcholis Sunuyeko mengucapkan selamat pada para juara lomba jurnalistik tersebut. Apalagi menurut dia, para peserta sangat antusias mengikuti lomba jurnalistik dalam rangka Dies Natalis IKIP Budi Utomo Malang itu.

“Kami mengadakan lomba jurnalistik ini sebagai bentuk apresiasi terhadap para jurnalis. Khususnya yang ada di Malang Raya,” tutur Rektor yang akrab disapa Yai ini.

Dia mengatakan bila peran wartawan sangat besar sekali terhadap perkembangan kampus IBU. Sebab, masyarakat tidak hanya mengetahui terhadap perkembangan Kampus Biru ini.

Namun, lanjut dia, juga memahami soal kemajuan kampus IBU. Itu pun, tegas dia, mereka memahami perguruan tinggi swasta ternama di Indonesia ini tidak hanya di lingkup nasional. Tapi juga internasional.

Makanya, dia mengaku bangga bisa menjalin silaturahmi dengan wartawan dan media massa secara baik. Sehingga, kampus IBU semakin maju dan dikenal masyarakat di level internasional.

Karena itu dia berjanji akan terus meningkatkan silaturahmi dengan kalangan pers. “Ya, biar kita bisa maju bersama,” pungkasnya. (lil)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.