Titip Dua Pesan, Pisah Sambut Kapolres Batu Berlangsung Haru

Kapolres Batu AKBP Harviadhi Agung Prathama saat melepaskan AKBP Budi Hermanto bersama isteri yang kini menjabat Kapolres Kabupaten Blitar.

BATU (Surabayapost.id) – Prosesi Welcome and Farewell parade, Kapolres Batu   dari AKBP Budi Hermanto ke AKBP Harviadhi Agung Prathama berlangsung haru.   Banyak anggota Polres Batu yang meneteskan air mata saat melepas kepergian Budi Hermanto yang kini menjabat sebagai Kapolres Kabupaten Blitar.  

Pisah sambut kedua perwira itu dihelat di halaman Polres Batu,  Kamis (3/10/2019). Banyak anggota Polres yang meneteskan air mata kala AKBP Budi Hermanto memberikan sambutan.

Bahkan Kapolres yang akrab disapa Buher ini pun ikut berkaca-kaca. Begitu juga isterinya.  Maklum banyak kenangan yang terukir saat menjabat Kapolres Batu. 

Salah satu anggota Polres Batu yang tak kuat menahan haru kala melepas AKBP Budi Hermanto bersama isterinya.

Menurut Buher, dengan pindah tugasnya di wilayah hukum Polres Blitar tersebut, telah mewariskan dua hal penting, terhadap rekan sejawatnya, AKBP Harviadhi Agung Prathama, yang menurutnya harus dipertahankan serta ditingkatkan.

“Saya yakin, dan percaya Kapolres Batu yang baru ini bisa melanjutkan hal positif yang pernah saya buat,” kata Buher.

Menurut dia ada dua hal yang dipesankan Buher. “Pertama terkait zona integritas Polres Batu. Bahwa Polres Batu yang sudah meraih  penghargaan wilayah bebas dari Korupsi (WBK). Itu merupakan hasil kerja seluruh personel,” tandasnya.

Lantas, tandas dia, bagaimana berubah kultur dan mindset dari anggota yang dimaksut, agar  tidak ada lagi pungutan dalam pelayanan publik untuk Satpas.

“Seperti dalam pengurusan SKCK, dan SPKT , diharap tetap tidak sampai terjadi ada pungutan liar,agar bisa ditingkatkan menjadi wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM),” tegasnya.

Sedangkan, warisan yang kedua, menurut dia,  bagaimana mengangkat Pahlawan kepolisian di wilayah Pujon, yang ternyata bersejarah. Yakni Ajun Polisi Tingkat Tiga Katjoeng Permadi.

“Pada Desember 2018 telah dianugerahkan nama Jalan di depan Mapolres Batu, dari yang sebelumnya Jalan Bhayangkara, diubah menjadi Jalan Ajun Polisi Tingkat Tiga Katjoeng Permadi,” tutur Buher bangga.

Yang perlu diketahui, kata dia, di Kota Batu  hanya ada dua nama Jalan yang ada Perwali-nya. Yakni, di Jalan Sukarno Hatta dan di Jalan Katjoeng Permadi.

“Dua legacy ini saya titipkan, untuk bisa dijaga dan ditingkatkan. Saya juga menitipkan seluruh anggota Polres Batu. Dan, seluruh rekan anggota Polres Batu juga harus membuktikan kinerja dan disiplin yang baik kepada kapolres yang baru,” pesan Buher.

Sementara itu, Kapolres Batu, AKBP Harviadhi Agung Prathama, mengaku bahwa, AKBP Budi Hermanto adalah seniornya. Menurutnya, pada  saat melaksanakan tugas dimanapun akan menorehkan sebuah prestasi.

“Capaian tertinggi di Polres Batu, merupakan sebuah tantangan bagi kami untuk bisa melanjutkan dan mempertahankan. Insyaallah, akan lebih kami tingkatkan kembali sehingga Polres Batu dapat semakin dipercaya oleh masyarakat, dan semakin memperoleh ruang yang positif di segenap elemen masyarakat Kota Batu,” pungkasnya. (Gus)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.