Politisi Gerindra Bagi-bagi Sembako dan Master

Agung bersama Antono pada saat membagikan sembako pada warga

BATU (surabayapost.id) – Anggota DPRD Batu Agung Sugiono politisi partai Gerindra bagikan ratusan sembako dan ratusan hand sanitizer serta ratusan masker. Pembagian itu dilakukan di Jalan Makam, Desa Beji, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, Jumat (18/4/2020).

Tak hanya itu, anggota dewan ini sebelumnya juga diketahui telah melakukan penyemprotan disinfektan dan membagikan sejumlah 50 gentong untuk cuci tangan yang ditaruh pada setiap gang – gang akses masuk rumah warga.

Hal tersebut dibenarkan Ketua RW 04 Desa Beji, Antono pada pada saat giat bakti sosial yang digagas sang politisi Gerindra ini.

“Kami mengapresiasi dan sangat berterimakasih kepada wakil rakyat Pak Agung ini. Dengan uang pribadinya banyak berbuat terhadap warga sekitar pada saat musim ancaman wabah corona – 19 ini,” katanya.

Penyemprotan disinfektan

Karena kata dia, sebelumnya ,Agung juga sudah keliling desa bersama warga melakukan penyemprotan disinfektan dan bagi – bagi hand sanitizer serta masker dan pembagian gentong .

“Itu wujud kepeduliannya dia yang harus di apresiasi bersama. Dengan uang pribadinya saat ini mendisbrusiksn sembako untuk warga berisi beras , minyak goreng dan kecap serta telor, sejumlah 400 paket sembako dan hand sanitizer serta masker,” ungkapnya.

Selanjutnya ungkap dia, pada hari ini telah membagikan hand sanitizer sejumlah 250 dan 300 masker serta dibarengi dengan penyemprotan disinfektan.

“Artinya ini cerminan yang harus jadi motivasi bagi para dewan yang lain. Karena kalau aksinya para dewan dengan sumber anggarannya dari partai pengusungnya yang dipergunakan bakti sosial semacam ini, itu adalah hal yang biasa. Namun kalau yang digunakan uang pribadinya seperti ini, baru itu layak disebut sangat luar biasa,” puji Antono.

Sementara itu Agung mengaku apa yang dilakukan tersebut , menurutnya hal yang biasa dan sebatas partisipasi pada sesamanya.

“Meki tidak seberapa dan belum mampu memberikan secara keseluruhan.Paling tidak ini bisa menjadi penopang meringankan kebutuhannya warga,” harapnya.

Untuk itu harap dia, berharap ancaman wabah Covid – 19 ini segera berakhir.Dengan berakhirnya wabah tersebut sedianya masyarakat bisa segera beraktifitas seperti biasanya.

“Dengan kemampuan kami melakukan bhakti sosial hanya berjumlah 400 paket dan hand sanitizer serta masker atau yang lainnya,” tandasnya.

Maka dari itu tandas dia, memohon maaf kepada warga sekitar bila pembagian sembako dan sebagainya ini belum bisa memberikan secara merata (Gus)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.